Friday, December 4, 2020

Dua pembalap asal Indonesia akan tampil diajang MotoGP 2021



Publik Indonesia khususnya penggemar motosport patut berbangga,karena akan ada pembalap asal Indonesia yang tampil di ajang balap motor dunia MotoGP.Dua pembalap itu adalah Dimas Ekky Pratama dan Andi Farid Izdihar atau akrab disapa Andi Gilang.

Dua pembalap itu akan tampil diajang MotoGP 2021 di dua kelas berbeda,yakni Dimas Ekky Pratama di ajang Moto2 dan Andi Farid Izdihar  tampil di moto3.


Dimas Ekky Pratama berpeluang besar tampil diajang Moto2,setelah Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI) resmi menjalin kerja sama dengan tim Stop and Go Racing (SAG) asal Spanyol membentuk tim dengan nama Pertamina Mandalika SAG Team menunjuk Dimas Eka sebagai pembalapnya.

Dimas Ekky dikenal sebelumnya pernah membalap di kelas intermediate selama satu musim pada 2019 memperkuat Honda Team Asia namun absen di beberapa balapan karena mengalami cedera.

Di Pertamina Mandalika SAG Team selain nama Dimas Ekky Pratama dipastikan diperkuat juga pembalap asal Swiss,Tom Luthi.


Sedangkan Andi Farid Izdihar kemungkinan besar tampil di ajang moto3.

Andi Gilang sebelumnya tampil membalap untuk Honda Team Asia menggantikan Dimas Ekky yang absen.(pas/dbs)

0 comments

Post a Comment